We Are Family 2012 “Orangtua/Kakak Sehari Untuk Anak Panti Asuhan”

Setelah sukses dengan We Are Family 2011, Bali Outbound Community mengundang semua insan untuk acara We Are Family 2012.

Berbagi dapat diwujudkan melalui berbagai cara. Berbagi juga merupakan wujud dari rasa syukur terhadap Tuhan Yang Maha Esa, atas nikmat yang diberikanNya.

Rasa berbagi itu bersifat universal, berlaku untuk semua orang tanpa memandang ras, suku, agama ataupun kelas – kelas yang berlaku di masyarakat umum. Luangkan lah waktu kita sejenak untuk berbagi orang – orang yang tidak seberuntung kita.

Berangkat dari rasa ingin berbagi, Bali Outbound Community ingin mengajak masyarakat untuk sejenak meluangkan waktu dan berbagi. Berbagi dengan cara menjadikan 100 anak – anak yatim piatu sebagai bagian dari keluarga. Rekreasi, bermain dan belajar sebagaimana layaknya keluarga menghabiskan waktu bersama walau satu hari.

Kegiatan ini terbuka bagi masyarakat untuk berpartisipasi menjadi sponsorship, donatur, ataupun peserta. Semoga kegiatan ini dapat direalisasikan dan berguna bagi kita semua.

BENTUK ACARA

Berangkat dari pemikiran yang sederhana, kami ingin mengajak masyarakat (peserta) untuk sejenak meluangkan waktu dan berbagi kepada anak – anak yatim piatu.

Kami akan mengajak 100 anak-anak yatim piatu yang berusia antara 7 – 12 tahun untuk diajak menjadi bagian dari keluarga peserta dalam waktu satu hari. Melakukan kegiatan seperti layaknya sebuah keluarga berekreasi bersama.

TEMA KEGIATAN
Rekreasi ini mengambil tema “Cita – citaku”. Menampilkan dan memberikan pembelajaran tentang 5 cita-cita populer yang dipilih oleh anak-anak Indonesia dalam bentuk permainan. Kelima cita – cita tersebut adalah: Dokter, Tentara, Pilot, Guru, dan Presiden.

TUJUAN KEGIATAN
Adapun tujuan dari kegiatan ini:

  • Sebagai media berbagi dari masyarakat kepada anak-anak yatim piatu.
  • Meningkatkan rasa keperdulian masyarakat terhadap sesama dan lingkungan.
  • Menumbuhkan rasa percaya diri dan keperdulian anak yatim piatu terhadap sesama dan lingkungan.

WAKTU PELAKSANAAN
Tanggal : 19 Februari 2012.
Hari : Minggu.
Waktu : 07.00 WITA – 17.00 WITA.
Tempat : The Sila’s Agrotourism, Bedugul – Tabanan.

TARGET PESERTA
Peserta orang tua / kakak asuh berasal dari masyarakat umum dengan jumlah 100 orang. Dan 100 anak-anak yatim piatu berbagai agama yang berasal dari berbagai panti asuhan di wilayah Denpasar dan Badung.

SUMBER DANA
1. Sponsor
2. Peserta Orang tua / kakak asuh
3. Donasi yang tidak mengikat
4. Sisa dana We are Family 2011

SUSUNAN PANITIA
Ketua : Didi Purwadi
Sekretaris : Barry Y. Briantoro
Bendahara : Ia Wibawa
Orangtua Asuh dan Anak asuh : Viar M. Sugandha
Acara : Indra Parusha
Promosi & Sponsor : Hendra W. Saputro
Konsumsi : Leean Y. Briantoro
Perlengkapan, Peralatan & Transportasi : Danu Andriyanto & I Komang Satria “Bowo” Wibawa

SUSUNAN ACARA
Masa Promosi
23 Januari 2012 – 18 Februari 2012

Hari “H”
07.00 – 08.00 WITA : Daftar Ulang & briefing teknis lapangan
08.00 – 10.00 WITA : Berangkat menuju lokasi
10.00 – 12.00 WITA : Fun Games Cita – citaku
12.00 – 13.30 WITA : Makan Siang
13.30 – 14.30 WITA : Hiburan
14.30 – 15.00 WITA : Penutupan & Perpisahan
15.00 – 17.00 WITA : Kembali ke Denpasar

SPONSORSHIP dan PEMBIAYAAN
(Terlampir – download Cara menjadi sponsorhip dan donatur)

PESERTA (Syarat, Ketentuan dan Formulir)
(Terlampir – download Cara menjadi Peserta WAF 2012)

INFORMASI
Didi Purwadi (081 338 393939)
Barry Y. Briantoro (081 337 379737)
Viar MS (081 236 100147)
Hendra W Saputra (081 236 76861)

Rekening untuk Sponsorship, donasi dan peserta.

BANK CENTRAL ASIA (BCA)
a/n Hendra Wahyudi Saputro
Nomor rekening : 767-013-4673

BANK MANDIRI
a/n Hendra Wahyudi Saputro
Nomor rekening : 1450006856138

Bali Oubound Community
Jl . Narakesuma No. 11
Telp. 0361- 7448807 | Fax. 0361-244737
E. xplore@balioutbound.com | W: www.balioutbound.com | T: @balioutbound

DOWNLOAD DOKUMEN We Are Family 2012 :
Proposal We Are Family 2012
Menjadi Peserta (Syarat, Ketentuan dan Formulir Pendaftaran)

GAMBARAN ACARA WE ARE FAMILY 2011 (Tahun lalu)

AYO BERBAGI! YAKIN TIDAK BAKAL MERUGI!

About hendra

Berkarya di perusahaan Web Developer Bali (http://www.baliorange.net), alam selalu buat dadaku mengembang lapang!